Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Info Umum

Pengalaman Buyback LM di Butik Emas Gd. Antam Simatupang

Yang pertama memang selalu terasa spesial. Hari ini ceritanya melepas logam mulia pertama yang saya beli tahun 2017. Hasil nabung dari sisa gaji bulanan, di belikan LM. Ngga punya pengalaman beli-beli LM, dan berujung beli online di website toko perhiasan. Logam mulia klasik yang sertifikatnya masih terpisah, seberat 10 gram, seharga Rp 5.698.000,-. Itupun masih numpang simpen dulu di toko karena masih dapat free brankas, dan baru dikirim satu bulan kemudian via JNE.  Ngga berasa udah 5 tahun aja, ini LM bersemayam di laci lemari. Masih terbungkus dalam amplop hijau diselimuti lembar kuitansi pembelian. Sebenarnya belum butuh-butuh amat untuk menjual LM, tapi mengingat mau buat modal usaha. Setelah dipandang, dipikir dan diputuskan, harus rela melepas LM pertamaku dari genggaman🥺. Browsing kira-kira dimana tempat yang oke buat buyback LM. Kalau mau gampang, bisa aja sih jual di toko emas atau butik jewellery. Pernah iseng tanya ke toko emas (yang ngga jualan LM), eh malah LM-nya dihar

Ajang Virtual Rilis Perdana Film Teacher di Stro.TV

Ditengah masa pandemi virus corona memberikan dampak terutama pada industri hiburan bioskop di tanah air. Tidak berjalanya bioskop menggeser perubahan gaya hidup masyarakat untuk beralih ke platform aplikasi streaming sebagai media tontonan dan hiburan. Menjadi sebuah tantangan besar bagi insan film untuk beradaptasi dengan cara kreatif dan tetap berkarya dengan platform digital dalam mendistribusikan karyanya.  Sebagaimana event yang saya ikut hadir dalam Ajang Virtual Screening & Press Conference pemutaran perdana film Teacher pada Jumat, 8 Januari 2021 yang dilakukan serentak via webinar zoom. Tentunya perilisan perdana ini memberikan angin segar bagi para penikmat film Indonesia yang sudah menunggu-nunggu karya terbaru dari para idolanya.  Ajang ini dikemas secara spesial yang turut di hadiri oleh semua cost & crew beserta rekan-rekan media & blogger. Selain itu, telah dipilih ratusan penonton ekslusif yang diambil dari fanbase para pemain serta subscribers STRO . Merek

Nabung di Bank BRI, Kena Pajak!!

Disini saya mau berbagi tentang pengalaman saya menabung di BRI beberapa bulan kemarin, karena saya pikir menabung di bank pemerintah seperti BRI, tidak ada banyak potongan yang macam-macam. Sebelumnya saya menabung di Bank Muamalat Syariah yang sebenarnya sudah cocok sekali dan tidak banyak memberikan potongan kepada nasabah kecuali untuk biaya administrasi yang relatif masih dibawah Rp 10ribu. Tapi karena desakan orangtua untuk di pindah ke bank pemerintah, akhirnya saya memutuskan untuk membuka rekening di Bank BRI dekat kantor saya. Pembukaan rekening saya dengan setoran Rp 600ribu. Masih di bulan yang sama,saya mentransfer setoran ke rekening BRI sebesar Rp XX.000.000,- (maaf off the record). Pada bulan berikutnya, saya mendapatkan bunga bank sebesar Rp 28.036,-. Dan saya cukup kaget ketika saya mengetahui tabungan saya dikenakan pajak yang tidak ada ketentuannya berapa persen. Yang terpotong saat itu pajaknya Rp 5.607,- belum lagi potongan administrasi sebesar Rp 10ribu.

Cara Mendaftarkan Website/Blog ke Google/Yahoo Engine

Ada banyak cara untuk memperkenalkan website/blog kita kepada orang lain, salah satunya dengan memasukkan kedalam mesin pencari, berikut merupakan cara untuk memasukkan blog di google atau mesin pencari (search enginers) Adapun tujuan blog/website di daftarkan ke mesin pencari seperti google dan yahoo..? yakni Agar blog atau website kita terindeks di database mesin pencari tersebut! Kalau sudah terindeks maka akan selalu dikaitkan dengan seseorang yang menggunakan google atau yahoo untuk mencari alamat web atau judul tertentu yang dijadikan sebagai kata kunci (key word) pencarian.. Yang pertama akan dibahas cara mendaftarkan blog di mesin pencari (search enginers ) google : Yang pertama harus dilakukan adalah menghafal diskripsi / title blog kita, atau lebih gampangnya COPY judul blog dan deskripsi blog milik anda kemudian buka alamat di http://www.google.com/addurl/?continue=/addurl pada halaman “Share your place on the net with us” pada kotak teks ( URL : )ny

Weekend Banking BCA KCP Grand Indonesia

Bagi nasabah BCA,layanan weekend banking sangat membantu dalam memudahkan nasabahnya melakukan transaksi di hari Sabtu dan Minggu. Waktu itu saya menggunakan layanan ini untuk pembukaan rekening baru. Layanan weekend banking BCA diwilayah Jakarta Selatan & Jakarta Pusat hanya dilayani di dua lokasi,yaitu KCP Grand Indonesia dan KCP Pondok Indah Mall. Layanan Weekend Banking ini buka setiap Sabtu dan Minggu (Kecuali hari libur) dari pukul 10.00-15.00 WIB.  Untuk itu, saya memilih mendatangi kantor BCA di Grand Indonesia yang masih dekat dengan kantor. Hampir saja saya salah tujuan lokasi Bank BCA. Karena layanan weekend banking BCA bukan berlokasi di Menara BCA(tepat di depan jalan utama Grand Indonesia), tapi berada di Grand Indonesia Westmall Lantai LG. Sayangnya, saya tidak bisa melakukan pembukaan rekening baru, karena kartu identitas saya beralamatkan di Depok. Layanan pembukaan rekening baru pada saat weekend hanya melayani pembukaan rekening dengan kartu identitas wil

Alhamdulillah Ada BCA Syari'ah Juga :)

Suprise juga ketika saya mau membuka tahapan BCA beberapa bulan yang lalu di Depok. Karena terlalu lama menunggu, ternyata dibelakang saya tersedia counter baru bertuliskan "BCA Syari'ah". Wooww,penasaran juga!!! bingung juga iya harus buka tahapan yang mana. As moeslem,surely i will choose Syari'ah. Jadilah,saya buka Tahapan BCA Syari'ah untuk melepas rasa ingin tahu.  BCA Syari'ah memang belum lama beroperasi. BCA Syari'ah merupakan konversi dari Bank UIB dan telah mengantongi izin operasional sebagai bank syariah pada tanggal 2 Maret 2010,dan mulai beroperasi memenuhi dan melayani kebutuhan transaksi syari'ah masyarakat sejak 5 April 2010. Syarat pembukaan Tahapan BCA Syari'ah sangat mudah. Hanya melampirkan fotocopy KTP/SIM/Passport dan minimal setoran awal juga lebih kecil dari BCA konvensional yaitu sebesar Rp 100.000,-. Perlu diketahui,beberapa ATM BCA sudah mengganti Bank UIB dengan nama Bank BCA Syari'

Kartu Tri - Paket Internet Unlimited Yang Ekonomis

Sudah tiga bulan ini,saya menggunakan paket internet unlimited dari Kartu Tri,dan hasilnya cukup memuaskan,bahkan lebih baik dari provider lain seperti IM2 yang sudah punya nama lebih dulu. Bukan hanya harganya yang relatif lebih murah,dengan kapasitas yang cukup besar,tapi juga karena kecepatannya yang stabil. Sebelum menggunakan paket internet unlimited Kartu Tri,saya sudah mencoba menggunakan paket internet unlimited pascabayar dari Kartu IM2 selama 6 bulan. Prosedur berlangganan sangat mudah,karena kita bisa mendapatkan kartu pascabayar secara gratis saat melakukan pendaftaran. Beda memang dengan Kartu IM2 prabayar yang harus membeli kartu sesuai dengan jenis prabayar yang digunakan. Jenis pascabayar yang saya gunakan adalah Paket Eco Unlimited Rp 176.000,0 (sudah termasuk PPN) dengan quota 2 GB. Awal penggunaan 1-3 bulan pertama memang sangat cepat,dengan kecepatan bisa diatas 30KB/s,dan ngga tanggung-tanggung saya bisa buka lebih dari 3 page dan bisa sekalian download. Ta